Cara mengobati penyakit secara alami dengan menggunakan bahan-bahan tradisional dan beberapa manfaat herbal serta tips-tips kesehatan bagi tubuh

10 Manfaat Mendengarkan Musik Bagi Kesehatan

10 Manfaat mendengarkan musik bagi kesehatan – Mendengarkan musik adalah salah satu hiburan dan kegiatan yang menyenangkan. Semua kalangan mulai dari anak kecil sampai orang dewasa suka dengan mendengarkan musik di sela-sela waktu. Bahkan sampai dalam bekerja pun sambil mendengarkan musik untuk menambah semangat dalam bekerja. Dan anda harus tahu bahwa musik bukan saja hanya sebagai hiburan semata atau penambah semangat saja, tapi musik  ternyata juga bermanfaat bagi kesehatan. Manfaat yang sangat luar biasa bagi kesehatan tubuh dan otak. Apa saja manfaat mendengarkan musik bagi tubuh dan otak kita?, silahkan simak manfaat-manfaat mendengarkan musik bagi kesehatan.


Inilah 10 manfaat mendengarkan musik bagi kesehatan anda:
1. Meningkatkan kemampuan otak
Mendengarkan musik selama satu jam setiap hari bisa memberikan dampak yang sangat positif pada otak. Karena bisa meningkatkan kemampuan otak sebelah kiri dan bisa terhindar dari kepikunan.

2. Meningkatkan kecerdasan
Beberapa penelitian menemukan bahwa seseorang setelah mendengarkan musik mozart dapat meningkatkan penalaran orang dibidang matematika dan kemampuan spesial. Bahkan, dengan menguji tikus yang berlari di labirin menjadi lebih cepat dan lebih akurat setelah mendengar musik mozart. Peneliti menjelaskan, piano sonata mozart tampaknya merangsang aktivitas tiga gen yang terlibat dalam sinyal sel saraf otak.

3. Meningkatkan mood atau suasana hati
Mendengarkan musik favorit ternyata dapat merubah suasana hati dan mampu membuat perasaan menjadi lebih rileks. Jika suasana hati anda sedang tidak bahagia, maka dengan mendengarkan musik dapat membuat perasaan hati lebih bahagia dari sebelumnya.

4. Menghilangkan stress
Sebuah penelitian menjelaskan, mendengarkan musik favorit setiap hari bisa menurunkan stress dan tingkat kecemasan. Untuk itu, jika anda sedang mengalami stress berat, usahakanlah untuk mendengarkan musik yang anda sukai.

5. Meredakan sakit
Mendengarkan musik ternyata juga memiliki manfaat untuk meredakan sakit, karena dengan mendengarkan musik ini anda akan di alihkan ke dalam suasana santai sehingga lupa dengan rasa sakit dan nyeri yang sedang anda alami.

6. Meningkatkan daya tahan tubuh
Sebuah studi di brunel university di London barat telah menunjukkan bahwa musik dapat membantu untuk meningkatkan daya tahan tubuh sebanyak 15 persen, membantu menurunkan persepsi selama olahraga, serta meningkatkan efisiensi energi hingga satu sampai tiga persen.

7. Menstabilkan mental
Di saat kondisi mental anda tidak stabil, maka dengan mendengarkan musik mampu menstabilkan kondisi mental anda. Maka dari itu, orang yang kondisi mental kurang stabil sangat di anjurkan untuk mendengarkan musik agar kembali stabil seperti biasa.

8. Membantu menyembuhkan penyakit
Musik benar-benar berdampak positif yang signifikan terhadap pasien dengan penyakit kronis, seperti penyakit jantung, kanker dan pernapasan. Musik bisa sangat berguna bagi seseorang yang berada dalam keadaan dimana mereka telah kehilangan banyak kontrol terhadap lingkungan.

9. Melindungi pendengaran
Mendengarkan musik ini pada dasarnya bertujuan untuk melindungi pendengaran. Telinga akan terlatih untuk menciptakan lirik dan music yang didengarkan. Hal ini telah dibuktikan dari penelitian pada tahun 2001 yang dimuat dalam Washington post mengungkap bahwa orang yang sering bermain musik selama hidup mereka memiliki kemampuan mendengar yang lebih baik. Namun, bila anda mendengarkan music dengan earphone, usahakan jangan dengarkan dengan volume yang keras.

10. Membantu berkonsentrasi
Sebuah tonic digital baru yang disebut ubrain, yang bisa diunduh ke smartphone, diklaim bisa membantu orang untuk bisa fokus, berenergi, bangkit, serta bersantai. Proses ini menggunakan dua ketukan yang berbeda pada tiap telinga, yang bertujuan untuk menciptakan sebuah binaural beat, yang dapat merangsang aktivitas tertentu di dalam otak.

Itulah 10 manfaat mendengarkan musik bagi kesehatan yang jarang kita ketahui. Apapun jenis aliran musik anda, jika anda menyukainya, maka itulah yang bisa bermanfaat bagi kesehatan mental dan pikiran anda. Semoga bermanfaat.

10 Manfaat Mendengarkan Musik Bagi Kesehatan Rating: 4.5 Diposkan Oleh: Unknown

0 comments:

Post a Comment